[twinpregnancy] Survey RS Bersalin di Tangerang

Assalamu’alaikum. Alhamdulillah minggu ini anakTuwin masuk usia kehamilan 34 weeks.

Bayi-bayi :
Intensitas gerakan menurun dibanding bulan ke-7
Intensitas sih kya berkurang, tapi ternyata pas USG tetep aja bocil-bocil lincah banget.
Makin mantap kalau nendang, mukul, ngulet. kiss kiss anakTuwin deh

MamaTuwin :
Tambah sexy terutama perut ke bawah
Kaki kembang kempis, kadang bengkak kadang normal
Kebangun hampir tiap 2 jam sekali, tempat favorit toilet

Mulai usia kehamilan 30 weeks, mamaTuwin dan ayahTuwin sibuk survey dokter obgyn dan rumah bersalin di Tangerang. telat ga sik? ah ga lah ya… kami biasa kontrol di RSPI dan KMC, tapi niatnya lahiran di Tangerang ajah. Pertimbangannya dekat orang tua dan lebih mudah untuk kontrol (sebelum dan sesudah lahiran). Selama cuti 3 bulan nanti, insyaAllah stay di Tangerang dulu.

Cuuuusssss mulai nge-list daftar Rumah Sakit yang ada di Tangerang dan lokasinya terjangkau, pertimbangkan juga waktu tempuh dari rumah ke RS sambil browsing dokter obgyn perempuan yang reviewnya ok.

34 weeks pregnancy

34 weeks pregnancy


****** BALADA MILIH DOKTER OBGYN
Continue reading

[twinPregnancy] Review dokter kandungan di Jakarta dan Tangerang

Assalamu’alaikum

Mamatuwin mau review hasil berkunjung ke beberapa dokter kandungan di daerah Jakarta dan Tangerang. Isi dari review ini sepenuhnya pendapat subjektif mamatuwin ya dear ^^

History mengenai kehamilan mamatuwin

  • Kakak bayi 1, didiagnosa Blighted Ovum (BO) atau gagal tumbuh pada usia kehamilan 8w. Penanganan dengan kuretase pada usia kehamilan 10w, tanggal 27 Desember 2014 di RS Hermina Tangerang dengan dr. Dessy Susilawati H, SpOG
  • Kakak bayi 2, didiagnosa Fetal Death atau kematian janin pada usia 9w. Penanganan dengan kuretase pada usia kehamilan 12w, tanggal 24 Juni 2015 di RSIA Kemang Medical Care dengan dr. Diah Sartika, SpOG
  • Kakak bayi 3 & 4, Alhamdulillah minggu ini menginjak usia kehamilan 25w. Periksa rutin di RS Pondok Indah dengan dr. Giri Respati, SpOG. Doakan sehat selalu ya mom :’)

Langsung aja yah…. Continue reading

[twinPregnancy] 22 weeks

“Do I look fat?” – scary question from mamatuwin.
“No! You’re so sexy” – papaptuwin reply.
Yihaaaaa…. I’m sexy *berbinar. Wajah bulat, perut bulat, kaki bulat, tetapi penuh kebahagiaan.

Cerita mengenai kehamilan kembar…

  1. Kamu ada keturunan kembar, Ny?
    Pertanyaan paling hits belakangan ini. Bahkan dokter pun menanyakan hal serupa. hhihii. Sebelumnya, kami (saya dan suami) ga tau kalau ada keturunan kembar, setelah cerita ke orang tua, ternyata mbah buyut dari keluarga bapak saya punya anak kembar (rd. anak mbah buyut aka adenya mbah putri). Walaupun generasi yang cukup jauh tapi masih ada keturunan kembar ya.
  2. Berat badan turun 5kg di trisemester pertama.
    Tulang-tulang yang semula tertutup lemak mulai nampak. Pergelangan tangan, tulang selangkangan, tulang pipi makin jelas. 49kg! Rekor paling langsing selama 9 tahun terakhir.
  3. Mual maksimal, minim muntah.
    Katanya hamil kembar maboknya parah. Ga juga tuh! selama hamil 22weeks ini ga lebih dari 5x muntah. Pemilih dan susah makan sih iya di 15 minggu pertama. Tapi begitu masuk usia kehamilan 16 minggu nafsu makan mulai membaik. Ga lagi lemas, lemah, lesu. Alhamdulillah sehat bugar…. Saya masih kuat masak lho selama hamil, alhamdulillah gizi malaikat-malaikat kecil bisa terjaga, begitupun dengan kebersihannya.
  4. Perkembangan perut mulai tidak terkontrol di usia kehamilan 17 minggu.
    Bahkan di usia 19w, perut saya lebih sexy dibanding kehamilan 25w. Wow! *lirik bumil sebelah waktu di RS.

    20 weeks pregnancy

    20 weeks pregnancy

  5. Tidur lebih cepat atau makan lagi?
    Perubahan di trisemester kedua sangat terasa. Semakin malam semakin besar keinginan untuk mengunyah, seperti ga ada kata kenyang ya anak-anak ibu. Tak apa, yang penting kalian sehat ya tuwin. Ayo makan yang banyaaakkk anak-anak!
  6. Berat badan mencapai 59kg di usia kehamilan 21w.
    Sudah naik 10kg dari trisemester 1 nih, rekor berat badan selama hidup 27 tahun terpecahkan! Papaptuwin sudah ga ngizinin saya menyentuh timbangan karena ekspresi kaget saya melihat angka yang tertera di sana. Dicopotlah baterai timbangannya oleh beliau.
  7. Papaptuwin merangkap tukang pijit selama masa kehamilan.
    Tangan, kaki, punggung, pinggang semua terasa pegal bahkan kadang kram. Selama hamil tidak diperbolehkan pijit, alhasil misua yang jadi tukang pijit pribadi. Bagian punggung dan pinggang cuma diisik-isik. Terbayang para bumil yang LDM (Long Distance Marriage), semangat yaa dear!
7 weeks pregnancy. they're twins!

7 weeks pregnancy. they’re twins!

Dua kali gagal di kehamilan sebelumnya dan kali ini diberi 2 sekaligus. MasyaAllah… sehat ya anak-anak 🙂  Semoga Allah berkenan mempercayakan anak-anak yang sehat badan, rohani dan mental, lengkap anggota tubuh, cerdas, cakep & cantik. aamiin.

@anyseptiani